Rabu, 24 Desember 2008

Obat Demam Berdarah

Sekedar berbagi saja, minggu lalu suami dan anakku terkena demam berdarah. Gejalanya?

1. Dua sampai tiga hari demam tinggi.
2. Badan menggigil, terutama kalau malam.
3. Pusing, juga kalau menggerakkan bola mata.
4. Lemas
5. Mual
6. Tulang terasa ngilu

Mereka mulai demam hari Jum'at...trus hari Minggu periksa darah untuk typhus dan DB. Hasilnya yang terlihat typhus. Sehingga dokter memberi obat untuk bakterinya dan penurun panas.

Ternyata setelah itu, demam suamiku nggak kunjung turun...bahkan hari Selasa pagi dia mulai merasa mual. Sedangkan anakku di hari ke empat itu, tidak demam lagi, meskipun masih merasa lemas dan matanya pusing katanya.

Akhirnya suamiku kembali ke dokter, ternyata baru bisa terlihat memang dia positif terkena demam dengue, dgn trombosit 137.000 dan sudah kekurangan cairan. Langsunglah aku teringat anakku yang di rumah dan langsung memintanya untuk ke rs menjalankan pemeriksaan darah. Ternyata dia juga terkena demam dengue, meskipun trombositnya 212.000 (angka normalnya adalah 150.000 - 500.000). Jadilah dua2nya masuk rs saat itu juga dan langsung diinfus.

Memang belum ada obat untuk demam dengue. Selain cairan infus, yang penting adalah banyak minum apakah itu juice, teh, pocari sweat atau bahkan air putih.

Tapi ada saran dari beberapa kenalan :

1. Minum tablet bunga siantan yg utk demam berdarah (soalnya ada juga yg utk typhus). Bisa dibeli di apotik Century. Katanya untuk menaikkan trombosit.

2. Minum jus kurma 3 x sehari 1 sdk makan... Bisa dibeli di apotik dgn kisaran harga Rp. 25.000,- s/d Rp. 50.000,- di apotik atau toko obat. Atau bisa juga makan kurmanya saja, krn beberapa orang merasa mual minum jusnya, meskipun rasanya hampir seperti madu.

3. Angkak direbus dengan air kemudian diminum airnya.

Kalau sudah begitu apapun selama tidak aneh2 dan tidak menimbulkan efek samping, aku pikir nggak ada salahnya mencoba. Tapi susahnya, penderita demam berdarah biasanya merasa sangat mual, jadi suka susah dech masuk makanan atau obat, kecuali benar2 bisa mengendalikan mualnya...tapi nggak gampang khan???

Sabtu, 08 November 2008

Candy Puzzle

Main puzzle yukkk...Seru lho...


Click to Mix and Solve

Kamis, 09 Oktober 2008

Kalau aku lagi kesal... :(

Pernah nggak merasa jenuh, kesal, suntuk, cape, dll.... dengan segala rutinitas kita dan terutama saat kita ada masalah? Mungkin setiap orang pernah mengalaminya, tetapi tentu saja dengan kadar yang berbeda-beda.

Apa yang aku rasakan di saat2 seperti itu? Rasanya cape cape cape.....Maunya pergiii....sendiri....dimana nggak ada satu orangpun atau apapun yang mengganggu. Kalaupun bisa....rasanya ingin kembali ke masa dulu dimana aku bebas mengatur diriku sendiri. Tapi nggak mungkin khan... Jadi gimana dong???

  • Kalau anggota keluarga lagi lengkap....Ya....masuk kamar mandi....bengong sesaat....kalau bisa nangis ya nangis (terkadang nangis, sedikit meringankan beban) ;(

  • Kalau lagi pada pergi.....ya mengurung diri aja di kamar....dan karena aku seorang muslim, biasanya terus shalat dan doa...tidak lupa juga sich mohon ampun dan bersyukur (supaya ingat khan masih banyak orang yang lebih susah).

  • Tarik napas panjang

  • Stretching

  • Main game yang nggak mikir di komputer :D
  • Sebenarnya pijat atau creambath ok juga...tp kadang suka malasnya harus berbasa basi sama si mbak2 yg mijat....hehe


Apalagi ya???

Selasa, 07 Oktober 2008

LOMBOK, INDONESIA

Kalau anda pencinta pantai...pergi dech ke Lombok. Pantai dan pemandangannya bagus sekali. Terutama pantai di daerah Selatan, seperti Mawun beach yang masih bersih dan sepi, juga Tanjung An yang pasir pantainya terbagi dua. Di sisi yang satu halus dan putih, di sisi sebelahnya bulat2 agak besar. Aneh khan??


Mawun Beach, Lombok


Tanjung An, Lombok


Bisa juga menyeberang ke pulau kecil Gili Trawangan dengan perahu. Dekat sich...kira2 hanya 10 menit. Senang dech berenang sambil lihat ikan di bawahnya....padahal itu di pinggir pantai lho....

Tapi memang Lombok tidak seramai Bali. Entah kenapa kok mereka tidak bisa semaju Bali ya....

Senin, 06 Oktober 2008

Kalau "Asisten"ku Pulang Kampung

Repotnya 10 hari Lebaran nggak ada dia... :( Apalagi pas hari 1 & 2 Lebaran. Maklum pergi dari pagi sampai malam. Alhasil cucian dan setrikaan segunung. Buatku nyetrika emang paling heboh dech...Mana panas...berdiri terus lagi. Alhasil hari pertama nyetrika, besok paginya tangan kontan pegal linu. Seisi rumah langsung dikerahkan suruh mijat... (dgn ancaman "bajunya nggak mama setrikain nich.." ha2...). Kata temenku minum Neurobion vit. B utk membantu mengurangi pegal2....
Alhamdulillah sampai hari ke 10 tangan nggak sakit lagi sich....malah kayaknya nyetrika dinikmati aja tuch sambil bengong2 mikir macam2... Juga akhirnya ritme kerja sudah mulai teratur.
  1. Bangun pagi masukin piring ke lemari....Makan pagi berhubung libur, anak dan bapak usaha sendirilah...hehe

  2. Sambil nyuci baju....nyiram halaman....trus beres2 kamar.

  3. Selesai nyuci....nyikat kamar mandi...kalau nggak disikat tiap hari rasanya kok nggak enak, kayak masuk wc umum.

  4. Baru dech ngelap2 dan nyapu ngepel....

  5. Makan siang? Kalau nggak beli, ya makan di resto.... (cuma ya tekor lama2 & bosan juga) Untungnya sebelum pulang si mbak sudah aku suruh masak dan simpan di freezer.

  6. Urusan cuci piring bagian anak2.... Tapi anak2 khan paling geli sama urusan sampah dan sisa makanan. Jadi mesti aku buangin dulu dech sampah2nya. Sebenarnya aku juga geli sich...cuma ya gimana dong.... kalau udah jadi ibu segalanya jadi terpaksa harus bisa khan :-)

  7. Makan malam sama saja....Selesai semua baru nyetrika dech....

Sekali2 sebenarnya seneng juga sich nggak ada orang belakang....Rasanya bebas bergerak dan berulah di rumah sendiri. Trus karena dikerjain sendiri, jadi sekalian inspeksi dan kelihatan mana yang kotor dan berantakan. Cuma ya gitu bedanya aku dan dia kalau kerja. Kalau dia nggak ada selingan kali ya... sementara aku.... kalau ada telpon....ngobrol dulu.... Acara TV bagus, nonton dulu ach bentar.... Belum lagi pakai pergi2.... Makanya rasanya kerjaaan nggak beres2 :(

Ya smoga dengan pulang kampungnya mereka, kita dan anak2 jadi lebih bisa menghargai mereka....ngerasain capenya mereka kalau kita minta tolong ini itu....Anak2 juga jadi belajar kerja urusan rumah, juga saling kerja sama untuk berbagi tugas.

Begitulah....tapi mudiknya jangan lama2 ya mbak...me time jadi berkurang nich... :d

Sabtu, 30 Agustus 2008

Horee...akhirnya ADENIUM ku berbunga juga

Kira2 setahun yang lalu, aku beli beberapa adenium di daerah Graha Bintaro....gara2 takjub banget liat bunga2nya yg bagus n macam2. Seneng dong sampai rumah dipandang-pandang terus...sampai 2 minggu akhirnya layu.

Mulai dech bingung...menurut yang jual sich...2 minggu sekali dikasih pupuk daun...trus juga pupuk bunganya disemprotin ke tangkai dan daunnya. Harus kena panas dan jangan terlalu sering disiram. Alhasil....lama banget nggak berbunga juga. Pernah sekali-kalinya baru mau berbunga...ech...kena hujan, jadi rontok. Nyebelin ya....

Sampai suatu hari aku ke rumah mama...lihat adeniumnya si mama yang dari aku udah berbunga lagi. Ngiriii dongng....masak yang ngasih malah belum berhasil sich...Apalagi kata mama itu udah yang ke tiga kalinya berbunga. Tanya dong pupuknya apa...Katanya ditaburin pupuk organik namanya HYPERGRO 1 sendok teh. Trus agak diaduk-aduk sama tanahnya.

Sambil jalan pulang ... langsung dech beli di BTC ...harganya Rp. 25.000,-.
Amazing....ternyata setelah 2 mingguan....adenium2ku berbunga lho....hore2 seneng banget...ntar photonya ku upload dech....

Kamis, 24 Juli 2008

Merawat Perhiasan Anda

Sebagai wanita, pasti kita punya perhiasan khan?! Apakah asli atau imitasi, banyak atau sedikit, tentu saja sebaiknya harus dirawat supaya tetap terlihat bagus. Gimana caranya?

  1. Emas

    Cuci dengan air dan sabun yang lembut, sambil disikat perlahan-lahan. Setelah dibilas dengan air, keringkan dengan lap yang lembut.

  2. Perak

    Gosok perhiasan dengan pasta gigi. Bersihkan dengan spon basah, lalu keringkan dengan kain lembut hingga berkilau.

  3. Mutiara

    Setelah digunakan bersihkan dengan kain yang berbahan halus dan lembab. Tepuk2 mutiara dengan kain kering, kemudian simpan di kotak berlapis beludru dan terpisah dengan perhiasan lain, agar terhindar dari gesekan. Jangan terkena parfum, keringat dan kosmetik, agar warna mutiara tidak menjadi kusam.

  4. Batu permata

    Bersihkan dengan air sabun dan alkohol. Gosok dengan kain lembut hingga bersih, lalu keringkan.

  5. Perhiasan imitasi

    Lap perhiasan dengan kain bersih atau spon yang sudah dibubuhi sedikit sabun. Keringkan dengan kain yang lembut.
    Dapat juga dicelup dalam alkohol untuk mengangkat jamur dan kotoran2.

Slamat mencoba....

Jumat, 04 Juli 2008

Osteoporosis

Osteoporosis? Aduch rasanya ngeri dech kalau dengar kata itu yang artinya pengeroposan tulang. Konon dari yang saya baca, penyakit itu terutama banyak menyerang wanita seiring berkurangnya hormon estrogen di tubuh kita. Sebenarnya itu merupakan hal yang normal. Tapi tentu saja dampaknya pada setiap orang berbeda. Osteoporosis bisa juga terjadi pada pria, meskipun munculnya lebih lambat, karena pria tidak mengalami proses menopause.

Apa saja tanda-tandanya?

- Pegal, linu, nyeri tulang.

Pada tingkat lanjut....
- Postur tubuh membungkuk
- Tulang semakin rapuh, sehingga mudah mengalami patah tulang.

Jadi ingat.... kalau terlalu lama duduk bersila, pas bangun....duch ngilunya!!! (apa itu salah satu tanda2nya ya ;> )

Ternyata selain disebabkan berkurangnya hormon estrogen, ada faktor penyebab lainnya.

o Kurang kalsium dan vitamin D.
o
Kurang terkena sinar matahari pagi.
o Keturunan/faktor genetik
o
Kurang aktivitas/olahraga
o Mengkonsumsi kafein dan soda secara berlebihan.
o Obat-obatan tertentu.
o
Alkohol dan merokok, karena dapat mengurangi penyerapan kalsium.

Sebenarnya mencegah lebih baik daripada mengobatinya. Cuma..menjalaninya itu lho....banyak banget godaannya....(kurang niat kali).

Bagaimanapun, di bawah ini bagaimana cara pencegahannya :

1. Konsumsi makanan yang kaya akan kalsium misalnya produk kedelai, kacang2an (almond, kenari), ikan (sarden, mackerel, ikan ekor kuning, teri, rebon), sayuran hijau (daun pepaya, daun talas, daun katuk muda, daun singkong, bayam), dan sereal.mangan (untuk membantu penyerapan kalsium) misalnya juice nenassusu (minumlah 2 gelas sehari)

2. Konsumsi vitamin D atau makanan yang mengandung vitamin D seperti susu, telur dan ikan laut.

3. Berolahraga, terutama jalan pagi agar terkena sinar matahari untuk membantu tubuh menghasilkan vitamin D.

4. Hindari alkohol, minuman bersoda dan merokok.

5. Pada tingkat lanjut, dengan pengobatan hormonal.

Adapun kebutuhan kalsium setiap hari untuk usia 19-50 tahun (pre menopause) sebesar 1000 mg, dan di atas 50 tahun sebesar 1200 mg.

Dan ternyata kacang kedelai dapat membantu menaikkan kadar estrogen. Jadi minumlah susu kedelai...(bagi yang suka??...untukku sich lebih enak susu "diamond coklat dech"). Tapi sekali-sekali dipaksain juga sich minum susu kedelai atau susu low fat.... :d

Sabtu, 28 Juni 2008

Sushi dan Sashimi


Sushi dan sashimi
adalah makanan favorit suami dan anak2 saya, mungkin juga makanan favorit anda dan keluarga. Kalau saya, terus terang kurang bisa menikmatinya. Nggak tau kenapa...meskipun mereka ngotot bilang enak, buat saya tetap aja gimanaaa....gitu rasanya. Itulah selera....nggak bisa diperdebatkan.

Sebenarnya makan sushi dan sashimi itu banyak manfaatnya untuk kesehatan lho...
  1. Kaya akan Omega 3 dan 6 yang dipercaya dapat mencegah serangan jantung.
  2. Rendah lemak, tetapi tinggi akan minyak esensial (bagus bagi yang ingin diet, khan??)
  3. Norinya merupakan sumber protein, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A, B, C dan yodium.
  4. Acar jahe....sebagai pelawan bakteri.
  5. Wasabi.....kaya akan vitamin C.
Jadi, kalau melihat manfaatnya, nggak ada alasan untuk nggak suka sich, kecuali ya... harus sedia "budget" :>

Di bawah ini istilah2 yang sering dipakai untuk memilih menu di restoran Jepang :
  • Awabi : abalone
  • Ebi : udang
  • Gohan : nasi
  • Ika : cumi-cumi
  • Ikura : telur ikan salmon
  • Kani : kepiting
  • Kobashira : kerang kampak kecil
  • Maguro : tuna
  • Saba : ikan salem
  • Tai : kakap merah
  • Tako : gurita
  • Tamago : telur dadar
  • Tobiko : telur ikan terbang
  • Wasabi : bumbu berwarna hijau, pelengkap santap sushi & sashimi
  • Unagi : belut air tawar


Restoran Jepang favorit keluarga saya?

  1. Sushi Tei
    Pondok Indah Mall 2 lt. 1
    Telp. 021-75920800

    Plaza Senayan lt. 2
    Telp. 021-5730928

  2. Robata Komachi
    Mall Kelapa Gading 3, lt. dasar
    Telp. 021-45853721

    - sayap yakitorinya (sayap ayam yang dibakar)... hmmm... enak & gurih.... harus dicoba!!

Ibu Mertua dan Menantu Wanitanya


Perselisihan antara ibu mertua dan menantu wanitanya memang kadang terjadi. Penyebabnya bisa bermacam-macam. Terutama jika si anak adalah anak laki-laki kesayangannya dan hubungan mereka sangat dekat. Beliau merasa anaknya berubah menjadi tidak memihak kepadanya dan selalu membela istrinya. Selain itu juga mungkin saat mereka belum menikah, si ibu terlalu berharap mendapat menantu yang baik, bisa menjadi teman ngobrolnya, penuh perhatian dan....lain-lain yang baik-baik. Tapi ternyata kemudian....apa yang diharapkan, tidak sesuai dengan kenyataan. Sehingga kadang beliau berpikir..."Aduch, kok kasihan anakku ya...dapat istri seperti itu." :> atau..."kok anakku sejak menikah jadi lain ya...".

Melihat perbedaan usia mereka yang jauh, tentu saja perbedaan pandangan mereka juga berbeda. Terkadang antara orang tua dan anak wanitanya saja bisa juga terjadi ketidak cocokan. Tinggal bagaimana kita semua menyikapinya. Mungkin si anak laki-laki dapat menjembatani kedua orang yang dicintainya itu.
Saya mencoba mereka-reka solusi apa yang mungkin bisa dilakukan untuk mengurangi masalah tsb. :
1. Kalau anda anaknya...Cobalah perhatikan...kebiasaan apa saja dari sang istri, yang membuat ibunya tidak berkenan, kemudian bicarakanlah dengan baik-baik sambil memintanya agar mau berusaha untuk merubah kebiasaan tsb. (tentu saja kalau memang itu kebiasaan yang tidak baik).

2. Tapi kalau anda menantu wanitanya...coba renungkan, apa kira2 yang sering membuat ibu mertuamu kesal atau marah. Berusahalah untuk mengerti beliau....Bukankah kita menikah dengan seseorang berarti juga "menikah" dgn keluarganya juga?

3. Apakah
hobby atau kegiatan si ibu mertua? Cobalah sekali-kali untuk terlibat dengan hobbynya itu. Apakah berdiskusi...atau...membantunya. Misalnya saja si ibu senang dengan tanaman....Bantulah beliau saat sedang berkebun atau bawakanlah beliau tanaman atau buku-buku mengenai tanaman. Pasti dech senang....Smoga... ;)

Apalagi ya???

Sebenarnya artikel ini aku tulis iseng2 saja, krn melihat beberapa kerabat mempunyai masalah dengan keluarga suami/istrinya. Kalau ibu mertuaku...Lucky me....she's the best mother-in-law in the world... :)
Benar2 nggak pernah menuntut macam2 dan selalu menghargai privacy kita.

Hmmm...smoga saja nanti aku bisa menjadi ibu mertua yang baik ya, juga smoga saja anak2ku mendapat mertua yang baik dan bisa jadi menantu yang baik :) ....Amien....

Rabu, 25 Juni 2008

Kulit


Menjadi tua memang tidak terelakkan. Terus terang sedih juga saat memasuki usia 40 tahun...kulit terasa cepat kering dan mulai tampak sedikit keriput terutama di daerah dahi. Memang sebaiknya perawatan kulit dimulai sejak usia 25 tahun.

Berikut ada beberapa tips untuk menjaga kesehatan kulit :
  1. Hindari sinar matahari antara jam 10.00 pagi sampai jam 16.00.
  2. Gunakan sunscreen setiap pagi, sebelum keluar rumah.
  3. Olahraga yang teratur.
  4. Minum sedikitnya 8 gelas/hari.
  5. Jangan merokok.
  6. Bersihkan muka 2 kali sehari, pada pagi dan malam hari.
  7. Gunakan moisturizer pada pagi hari dan night cream sebelum tidur untuk melembabkan kulit.
  8. Gunakan body lotion setiap habis mandi.
  9. Gunakan facial scrub/masker seminggu sekali, untuk melepaskan kulit-kulit mati.
  10. Tidur malam min. 8 jam.
  11. Banyak mengkonsumsi sayur dan buah yang banyak mengandung vitamin A, C dan E.
  12. Konsumsi yoghurt untuk kesehatan tulang dan kulit.
  13. Hindari minum2an beralkohol.
  14. Hindari stress...."Enjoy Your Life"

Dan yang terpenting jadikanlah semua hal tsb. di atas menjadi suatu kebiasaan.